-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Cara Menghilangkan Noda Minyak dari Pakaian agar Tampak Baru Kembali

Kamis, 25 Juli 2024 | Juli 25, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-07-25T02:07:06Z

 

IDEAJA.com - Noda makanan atau minyak dalam makanan dapat mengenai pakaian yang dikenakan kapan saja.

  

Tentu saja, ini tidak hanya mengotori pakaian, tapi juga meninggalka noda yang membuat pakaian menjadi kurang menarik.

 

Noda minyak dari pakaian bisa sulit dihilangkan, terutama jika tidak segera ditangan. hal ini karena minyak tidak mudah larut dalam air sehingga sulit dibersihkan, bahkan menjadi permanen. 


Namun, Anda tidak perlu khawatir. Ada berbagai cara menghilangkan noda minyak dari pakaian dengan cepat. 

 

Dikutip dari Real Simple, Kamis (25/7/2024), berikut cara menghilangkan noda minyak dari pakaian dan membuat kain terlihat seperti baru. 



Alat dan bahan  


  • Cairan pencuci piring (cari yang dapat memotong minyak). 
  • Hidrogen peroksida. 
  • Baking soda. 
  • Sikat gigi. 

Cara menghilangkan noda minyak dari pakaian



1. Ambil cairan pencuci piring dan oleskan setetes kecil pada noda minyak. Gosokkan sabun dengan lembut ke noda, lalu tambahkan sedikit air dan gosok lagi, dan bilas noda dan ulangi prosesnya dengan setetes sabun cuci piring. 


2. Jika noda minyak sudah hilang, cuci pakaian dan periksa untuk memastikan noda benar-benar hilang sebelum memasukkannya ke mesin pengering (hati-hati, panas dari mesin pengering dapat membuat noda menempel pada kain).  


3. Jika noda minyak masih ada, mulailah menambahkan setetes cairan pencuci piring ke noda dan gosok perlahan. 



4. Percikkan sedikit hidrogen peroksida pada noda minyak, kemudian tutupi dengan baking soda yang banyak. 


5. Terakhir, cara menghilangkan noda minyak dari pakaian adalah menggosok noda. Dengan menggunakan sikat gigi, gosok area yang terkena noda dengan lembut, lalu bilas. 


Jika noda mintak sudah hilang, cuci dengan air panas (periksa label perawatan terlebih dahulu). Pastikan noda minyak benar-benar hilang sebelum memasukkannya ke mesin pengering. Seperti dilansir dari kompas.com

×
Berita Terbaru Update