Banyak hal yang memicu gagal ginjal seperti glomerulonefritis atau peradangan pada glomerulus yang disebabkan penyakit autoimun. Atau bisa juga dipicu diabetes, yang merupakan penyebab nomor satu gagal ginjal.
Meningkatnya gagal ginjal di kalangan usia mudia ternyata disebabkan perilaku anak muda yang kerap tak disadari. Hal itu diungkap spesialis penyakit dalam dr Elizabeth Yasmine Wardoyo, SpPD, Subsp. G.H(K). Ia mengatakan setidaknya ada tiga kebiasaan yang kerap dilakukan anak muda dan bisa memicu gagal ginjal.
"Nomor satu adalah konsumsi gula yang berlebih," ujar dr Elizabeth dilansir detikHealth, Sabtu (13/7/2024)
Konsumsi gula berlebih, lanjut dr Elizabeth, biasanya karena kebiasaan 'ngopi' yang kini digandrungi anak muda. Menurutnya, anak-anak muda saat ini banyak sekali yang suka mengonsumsi kopi kekinian dengan tambahan gula dan susu kental manis.
"Kopi gimana terhadap gagal ginjal? Sebenarnya kopi itself tidak berpengaruh terhadap gagal ginjal. Tapi karena dia menggunakan gula, susu kental manis jadi konsumsi gulanya berlebih," jelas dr Elizabeth.
"Biasanya generasi muda yang WFH tuh konsumsi kopi nggak hanya sekali ya (dalam sehari)," sambungnya.
kebiasaan selanjutnya yang menjadi pemicu gagal ginjal yaitu seringnya mengonsumsi obat painkiller atau penghilang rasa nyeri. Obat ini ternyata jadi boomerang karena sifatnya toxic terhadap ginjal jika dikonsumsi berlebih.
"Nomor dua adalah penggunaan obat-obat toxic pada ginjal, itu obat apa? Biasanya adalah painkiller atau penghilang rasa nyeri," kata dr Elizabeth.
Menurutnya masyarakat perlu edukasi penggunaan obat penghilang nyeri harus berdasarkan pengawasan dokter.
Kebiasaan ketiga yang memicu gagal ginjal di usia muda yakni kebiasaan minum alkohol. Minuman keras bisa memicu kerusakan pada ginjal dan organ-organ lain.
"Nomor tiga adalah konsumsi alkohol yang berlebihan, kadang-kadang oplosan lagi. Sering banget itu bikin toxic ke ginjal dan bikin kerusakan ke organ-organ lainnya," katanya.
Ia pun mengimbau agar masyarakat khususnya anak muda untuk bisa lebih menyayangi ginjalnya dengan langkah sederhana yakni rutin minum air putih.
"Tips menjaga ginjal adalah konsumsi air putih dengan jumlah yang cukup, untuk orang yang tanpa masalah liver, masalah jantung, secara normal aja itu konsumsi air putih sebaiknya 30 cc per kg berat badan," tutupnya. Seperti dilansir dari detik.com