-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

5 Manfaat Makan Mentimun, Bisa Turunkan Gula Darah

Kamis, 12 September 2024 | September 12, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-09-12T01:55:29Z

 

IDEAJA.com - Mentimun adalah buah bergizi dengan 96 persen kadar air yang tinggi, mengandung serat, vitamin K, dan vitamin C.

 

Mentimun dapat membantu menurunkan gula darah, mencegah sembelit, dan cocok untuk diet.

 

Konsumsi mentimun dengan kulitnya agar manfaat kesehatan yang diperolah menjadi maksimal.

 

Simak manfaat makan mentimun berikut, dikutip dari laman Healtline.


1. Mentimun mengandung antioksidan 

Sebuah studi tahun 2010, bahwa sifat antioksidan pada mentimun mengandung flavonoid, dan tanin yang merupakan dua kelompok senyawa efektif dalam memblokir radikal bebas berbahaya.



2. Mentimun meningkatkan hidrasi 

Sebuah studi penelitian pada tahun 2013, mereka menemukan bahwa peningkatan asupan buah dan sayuran dikaitkan dengan peningkatan hidrasi.

 

Mentimun mengandung sekitar 96 persen air, sehingga efektif meningkatkan hidrasi, dan dapat membantu memenuhi kebutuhan cairan tubuh per hari.



3. Mentimun cocok untuk menu diet 

Mentimun dapat membantu menurunkan berat badan karena rendah kalori, sehingga kamu dapat makan banyak mentimun tanpa khawatir menambah banyak kalori.

 

Mentimun dapat menambah kesegaran, rasa pada salad, sandwich, dan lauk pauk.



4. Mentimun dapat membantu menurunkan kadar gula darah  

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh ahli, mengatakan bahwa mentimun dapat membantu mengurangi kadar gula darah dan mencegah beberapa komplikasi diabetes.

 

Kulit mentimun dikaitkan dengan perubahan diabetes dan menyebabkan penurunan gula darah. Meskipun penelitian lebih lanjut perlu dilakukan.



5. Mentimun dapat mendukung buang air besar lebih teratur 

Dehidrasi adalah faktor risiko utama sembelit, karena dapat mengubah keseimbangan air pada tubuh dan sulit untuk buang air besar.

 

Mentimun tinggi air dan meningkatkan hidrasi. Tetap terhidrasi dapat meningkatkan konsistensi tinja, mencegah semeblit dan membantu menjaga keteraturan.

 

Selain itu mentimun mengandung serat, secara khusus pekti, dan serat larut ditemukan dalam mentimun, dapat membantu meningkatkan frekuensi buang air besar. Seperti dilansir dari kompas.com

×
Berita Terbaru Update